Dorong Ketahanan Pangan, Kapolsek Seteluk Matangkan Koordinasi untuk Lomba Lahan Bergizi

    Dorong Ketahanan Pangan, Kapolsek Seteluk Matangkan Koordinasi untuk Lomba Lahan Bergizi

    SUMBAWA BARAT, NTB – Dalam upaya mendukung keberhasilan Lomba Lahan Bergizi Tingkat Kecamatan, Kapolsek Seteluk, AKP Siswoyo, SH., melakukan koordinasi dengan Koordinator Penyuluhan Pertanian Kecamatan Seteluk pada Senin (13/01/2025). Lomba ini merupakan program kolaboratif antara Pemerintah Kecamatan Seteluk dengan berbagai stakeholder, termasuk Polsek Seteluk, sebagai bentuk dorongan terhadap pengelolaan lahan produktif.

    Dalam pertemuan tersebut, Kapolsek dan tim penyuluh pertanian membahas berbagai hal teknis terkait pelaksanaan lomba, termasuk kriteria penilaian dan cara meningkatkan partisipasi masyarakat dalam memanfaatkan lahan pekarangan kosong.

    Kapolres Sumbawa Barat, AKBP Yasmara Harahap, SIK., melalui Kapolsek Seteluk menyampaikan bahwa lomba ini bertujuan memotivasi masyarakat agar lebih kreatif dalam memanfaatkan lahan yang tidak terpakai. "Pekarangan yang kosong bisa disulap menjadi lahan produktif dengan menanam berbagai jenis sayur-mayur atau tanaman bergizi lainnya. Ini tidak hanya berguna bagi kebutuhan rumah tangga tetapi juga bisa mendukung ketahanan pangan di tingkat lokal, " ujarnya.

    AKP Siswoyo juga menambahkan, lomba ini diharapkan menjadi pemicu semangat masyarakat untuk lebih peduli terhadap pemanfaatan lahan yang selama ini dibiarkan kosong. "Ini adalah langkah nyata untuk mendukung Program Ketahanan Pangan yang dicanangkan pemerintah. Dengan adanya lomba ini, kita ingin memberikan contoh konkret bahwa lahan kecil sekalipun dapat menjadi sumber pangan yang bermanfaat, " imbuhnya.

    Lomba Lahan Bergizi di Kecamatan Seteluk tidak hanya melibatkan masyarakat umum tetapi juga mendorong peran aktif dari berbagai pihak, seperti penyuluh pertanian, tokoh masyarakat, dan lembaga pemerintah setempat. Diharapkan sinergi ini dapat menciptakan dampak positif yang berkelanjutan.

    Dengan adanya program ini, Polsek Seteluk menunjukkan komitmennya untuk terus mendukung kegiatan yang mendorong kesejahteraan masyarakat, tidak hanya dari aspek keamanan tetapi juga dalam mendukung program-program pembangunan yang berorientasi pada kebutuhan dasar masyarakat. (Ada) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Desa Sekongkang Atas Laksanakan...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Poto Tano Kawal Petani Jagung Pastikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya  Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL

    Ikuti Kami